23 Jul 2011

Time machine

Tulisan ini sebenarnya gak penting-penting amat. Cuma sharing kegundahan yang udah lama ada di otak tentang Time Machine alias mesin waktu. Kegundahan ini ada sejak dulu sebenarnya. Sejak nonton Doraemon dan disambung dengan film “back to the future”, terminator, isu bahwa black hole itu nyambung dengan masa lalu atau masa depan, dan kemunculan orang yang ngaku-ngaku kembali dari masa depan dengan bantuan mesin waktu.

Pertanyaan yang sering melompat-lompat di otak saya adalah jika memang benar mesin waktu itu ada, maka akan seperti apa jadinya kejadian-kejadian dunia?

Mari buat permisalan, pemirsa.

Misalnya saya adalah orang jahat yang di kemudian hari akan membunuh ratusan orang, dan di antara orang-orang yang saya bunuh itu adalah seorang yang sedang membawa anak kecil. Nah, kemudian anak kecil itu tidak saya bunuh karena saya merasa kasihan ke dia. Ternyata anak kecil itu ingat dengan kejadian itu sampai-sampai dia ingat wajah saya saat muda, tumbuh dengan rasa dendam pada saya dan pada akhirnya dengan berbekal “semangat” dendam itu dia berusaha menjadi orang pandai dengan harapan suatu saat dia dapat membuat mesin waktu yang bisa membawanya ke masa lalu dan mencegah saya membunuh orang tuanya, sehingga dia bisa lebih lama bersama orang tuanya.

Singkat cerita, saya yang jahat itu mati ditikam orang lain, sedangkan si anak menjadi professor yang menemukan mesin waktu. Kemudian dia pergi ke masa lalu dan membunuh saya lebih dahulu agar saya tidak membunuh orangtuanya. Nah, berarti ada beberapa hal yang akan berubah: saya tidak menjadi orang jahat, orangtua si anak tidak mati, dan “semangat” balas dendam yang membuat si anak menjadi penemu mesin waktu tidak ada.

Pertanyaanya adalah: jika si anak tidak memiliki “semangat” dendam, bukankah ada kemungkinan cerita hidupnya yang menjadi penemu mesin waktu itu bisa berubah? Mungkin saja dia jadi tukang keliling jualan kolor, atau jadi tukang cendol elizabet yang harganya gocengan itu, atau mungkin juga malah jadi si Poltak yang digugat istrinya kan? Berarti peristiwa si anak yang kembali ke masa lalu dan membunuh saya itu tidak ada, tho? Kan mesin waktunya juga gak dia buat? Lalu bagaimana dengan semangatnya? Tentu saja tidak akan ada!

Hmm.. bingung saya! Jadi mungkinkah time machine itu ada di waktu yang akan datang? Wallahu’alam..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar